Pencarian

Prinsip 8 Benar dalam Pemberian Obat ke Pasien, Kamu Sudah Tahu?

post-title

Kesalahan pemberian obat jadi hal yang harus dihindari oleh tenaga kesehatan, terutama perawat. Setiap tugas mereka adalah memberi obat yang didelegasikan oleh dokter. Satu saja kekeliruan, maka akan berakibat fatal bagi keselamatan pasien. 

Nah, dalam dunia kesehatan dikenal "Prinsip 8 Benar" dalam pemberian obat. Ini diterapkan oleh perawat untuk memastikan bahwa pasien aman dalam mengonsumsi obatnya. Standar IPSG-JCI menggariskan 8 hal dalam memastikan obat tiba dengan benar ke tangan pasien.

Berikut penjabaran singkatnya, seperti disadur dari Nursing Drug Handbook yang terbit pada tahun 2012, sekaligus jadi pedoman utama para perawat di seluruh dunia.

  • Benar Pasien : Tanyakan identitas pasien yakni nama atau tanggal lahir, bisa cek lagi di papan identitas yang bergantung di dekat ranjang pasien.
  • Benar Obat : Cek nama obat, sesuaikan dengan resep dokter yang salinannya kamu pegang, pastikan juga belum melewati tanggal kedaluwarsa.
  • Benar Dosis : Lihat lagi jumlah dan satuan yang ada dalam resep dokter. Entah itu microgram, miligram atau gram.
  • Benar Waktu : Lihat waktu dan frekuensi pemberian obat ke pasien. Entah itu pagi, siang atau malam, atau salah satu dari ketiganya. Serta sebelum atau sesudah makan.
  • Benar Rute : Identifikasi lagi rute dan cara pemberian obat ke pasien. Entah itu Per Oral (PO, melalui mulut), Sub Lingual (SL, ke bawah lidah), Intra Muscular (IM, suntikan ke otot), Intra Vena (IV, suntikan ke dalam pembulih darah), Sub Cutaneous (SC, suntikan ke bawah kulit), oleh pada permukaan kulit, atau Inhalasi.
  • Benar Informasi : Memberi penjelasan singkat pada pasien tentang cara penggunaan obat, fungsi serta efek samping pasca-penggunaan.
  • Benar Respons : Pastikan obat memberi efek dan respons seperti yang diharapkan oleh dokter yang meresepkan.
  • Benar Dokumentasi : Catat tanggal, jam pemberian, nama obat, dosis, rute, tanda cek pada daftar terapi obat, dan paraf di kolom yang tersedia. Tapi, kadang beda Rumah Sakit maka beda juga caranya.


Nah, itu tadi penjabaran secara ringkas "Prinsip 8 Benar" dalam pemberian obat. Selalu pastikan semuanya benar demi keselamatan pasien, ya!

Twitter