Pencarian

Robot Perawat: Terobosan Teknologi untuk Tenaga Kesehatan

post-title


Dari lima robot tersebut, Grace jadi yang paling canggih sebab sudah tampil dalam versi humanoid alias menyerupai manusia. Sedangkan RAISA cukup sederhana lantaran menjadi perantara komunikasi jarak jauh antara dokter dan pasien yang sedang dalam masa isolasi.

Secara fungsi, para perawat robot tersebut membantu pasien secara fisik atau melakukan tugas-tugas sederhana seperti mengambil laporan terkait tanda-tanda vital atau memberikan obat. Tommy dan MOXI bahkan sudah dilengkapi kemampuan tersebut.

Memang canggih, tapi perawat robot yang benar-benar bisa melaksanakan tugas seperti perawat manusia belum ada lantaran keterbatasan teknologi sekarang. Para perusahaan teknologi belum bisa menciptakan sistem operasi robot yang "etis dan bebas kesalahan", bahkan untuk sekadar memudahkan interaksi langsung robot dengan manusia.

Namun, bukan tidak mungkin dalam jangka waktu 20-30 tahun lagi, kita bisa menyaksikan perkenalan robot perawat yang bisa bertugas dan berinteraksi secara mandiri dengan rekan sejawat dan pasien.

Twitter